MBKM SEMERU, LPPM UPN VETERAN YOGYAKARTA GELAR SOSIALISASI KKN TEMATIK FOKUS 7 PROGRAM

  • Minggu 16 Januari 2022 , 08:03 PM
  • Oleh : Dewi
  • 1561
UPN VETERAN Yogyakarta

Sleman—Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) UPN “Veteran” Yogyakarta mengadakan acara sosialisasi KKN Tematik Gunung Semeru. Kegiatan diadakan secara online melalui Zoom Meeting Pada Jumat (14/1/2022). Kegiatan KKN Tematik Gunung Semeru ini merupakan angkatan ke-77.  Kegiatan ini fokus pada 7 program yaitu pembangunan ( membuat hunian sementara dan fasilitas umum), Layanan kesehatan dan psikologi, Pengorganisasian/perlindungan/advokasi,  Pemberian logistik (gudang dan  distribusi), Posko (membuat dapur umum dan manajemen posko), Relawan (SDM), Program mengajar (workshop/pendidikan dan pelatihan).

Dr. Hendro Widjanarko, S.E, M.M, selaku Ketua Lembaga Penelitian Dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LPPM) UPNVY, menyampaikan dalam sambutannya bahwa kegiatan KKN Tematik Gunung Semeru merupakan salah satu program LPPM UPN Veteran Yogyakarta dalam mendukung  Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) melalui aksi kemanusiaan dan salah satu bagian dari wujud kampus tanggap bencana.

“Kegiatan ini bukan kegiatan pertama kalinya dilakukan oleh LPPM UPNVY. Pada angkatan sebelumnya, kegiatan KKN Tematik pernah dilaksanakan di Gunung Merapi dan  bencana Tsunami Aceh 2004,” terang Hendro.

Kepala LPPM UPN Veteran Yogyakarta berharap agar pemulihan korban erupsi dapat segera teratasi melalui program ini.

Senada dengan Pak Hendro, Kepala Pusat (Kapus) KKN dan TTG UPNVY, Ir. Bambang Sugiarto, MT mengungkapkan bahwa kegiatan KKN Tematik ini dilaksanakan secara offline dengan mendatangkan 10 mahasiswa pada setiap gelombang. “Terdapat 3 gelombang dari bulan Januari hingga April. Setiap gelombangnya ini terdapat 10 mahasiswa yang kita kirimkan ke sana. Jadi, nantinya juga akan ada seleksi untuk menentukan 10 mahasiswa yang bisa pergi ke Gunung Semeru,” jelas Pak Bambang.

Untuk dimengerti acara ini menghadirkan Dr. Ir. Eko Teguh Paripurno, MT selaku Ketua Pusat Studi Manajemen Bencana (PSMB) UPN "Veteran" Yogyakarta untuk menyampaikan penjelasan secara umum seputar KKN Tematik Gunung Semeru.  Acara kemudian dimulai dengan penjelasan umum dari Pak Eko Teguh Paripurno mengenai kegiatan KKN Tematik itu sendiri. Lelaki yang akrab disapa sebagai Pak ET ini mengungkapkan bahwa mandat mahasiswa yang melakukan KKN adalah sebagai relawan. “Mahasiswa KKN harus menjadi suka relawan yang berbelarasa dan berdedikasi tinggi, serta menggunakan segala kecakapannya untuk menjalankan mandat-mandat kemanusiaan,” tegas Pak ET.

Eko Teguh menambahkan KKN Tematik Semeru yang dilaksanakan ini merupakan Program UPN Peduli, bagian dari kerjasama antara PSMB UPN Veteran Yogyakarta dengan Gusdurian Peduli, KUN Humanity System, Sokola Institut dan Kita Bisa.

Kegiatan Sosialisasi tersebut kemudian ditutup dengan sesi tanya jawab dengan mahasiswa. “Kegiatan ini bisa disambi kuliah online. Jadi nanti akan diberi surat ke prodi  untuk memberi ijin KKN. Atau jika ada yang kuliah offline, bisa ijin terlebih dahulu nanti akan diganti setelah selesai KKN,” jelas Pak ET menjawab salah satu pertanyaan.

Previous Next